Trans 7 adalah sebuah setasiun televisi swasta nasional yang sangat terkenal. Diluncurkan pertama kali 25 November 2001 silam dengan nama TV7. Pada saat itu saham kepemilikannya ada ditangan Kompas Gramedia dan Bakrie Brothers.
TRANS7 dengan komitmen menyajikan tayangan berupa informasi dan hiburan, menghiasi layar kaca di ruang keluarga pemirsa Indonesia. Berawal dari kerjasama strategis antara Para Group dan Kelompok Kompas Gramedia (KKG) pada tanggal 4 Agustus 2006, TRANS7 lahir sebagai sebuah stasiun swasta yang menyajikan tayangan yang mengutamakan kecerdasan, ketajaman, kehangatan penuh hiburan serta kepribadian yang aktif.
Sekarang TRANS7 tercatat sebagai salah satu channel Televisi Indonesia yang sudah sangat di kenal oleh masyarakat, dan sekarang permirsa TRANS7 tidak hanya dapat menyaksikan siaran secara langsung di telivisi tapi juga Secara Online yang dapat dapat di akses melalui
Internet, anda bisa menikmati siaran-siaran Trans7 Live Streaming dari Laptop maupun Komputer.
Dibawah ini adalah layanan TRANS7 streaming yang dapat dinikmati disaat – saat anda berselancar didunia maya.
LOGOLogo TRANS7 membentuk empat sisi persegi panjang yang merefleksikan ketegasan, karakter yang kuat, serta kepribadian bersahaja yang akrab dan mudah beradaptasi. Birunya yang hangat tetapi bersinar kuat melambangkan keindahan batu safir yang tak lekang oleh waktu, serta menempatkannya pada posisi terhormat di antara batu-batu berlian lainnya. Perpaduan nama yang apik dan mudah diingat, diharapkan membawa TRANS7 ke tengah masyarakat Indonesia dan pemirsa setianya.
VISI
Dalam jangka panjang, TRANS7 menjadi stasiun televisi terbaik di Indonesia dan di ASEAN. TRANS7 juga berkomitmen selalu memberikan yang terbaik bagi stakeholders dengan menayangkan program berkualitas dan mempertahankan moral serta budaya kerja yang dapat diterima stakeholders
MISI
TRANS7 menjadi wadah ide dan aspirasi guna mengedukasi dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. TRANS7 berkomitmen untuk menjaga keutuhan bangsa serta nilai-nilai demokrasi dengan memperbaharui kualitas tayangan bermoral yang dapat diterima masyarakat dan mitra kerja
0 komentar:
Posting Komentar